Indopolitika.com – Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar Aburizal Bakrie bertemu dengan Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri pada Kamis untuk membicarakan kemungkinan koalisi antara kedua partai.

“Pada prinsipnya, bagi saya, ada kesamaan pendapat bicara koalisi ke depan,” kata Aburizal usai menemui Megawati di Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat, Kamis, (15/5).

Dia juga mengatakan bahwa masalah koalisi dengan PDIP akan diputuskan dalam Rapat Pimpinan Nasional Partai Golkar 18 Mei mendatang, demikian pula tentang kemungkinan perubahan pencalonan dirinya sebagai presiden.

“Saya tentu akan meminta izin dalam Rapimnas tentang adanya kesamaan pendapat terkait koalisi Golkar dengan PDIP, mudah-mudahan dalam Rapimnas ada pendapat yang mengarah ke koalisi ini,” ujar dia.

Ia juga mengatakan bahwa pembicaraannya dengan Megawati Soekarnoputri tidak menyinggung soal penentuan calon wakil presiden. (Ind/Ant)

Cek berita dan artikel menarik lainnya di Google News Indopolitika.com