INDOPOLITIKA.COM- Syeikh Abdul Rahman Al Sudais menyampaikan kabar gembira bagi umat Islam di seluruh dunia, bahwa Masjid Nabawi dan Masjidil Haram segera dibuka kembali untuk aktivitas ibadah seperti biasa.

“Saya membawa kabar baik bagi muslim dunia bahwa Masjidil Haram dan Masjid Nabawi segera bisa normal kembali,” ujar Presiden Masjidil Halam dan Masjid Nabawi Syeikh Abdul Rahman Al Sudais seperti dikutip Antara.

Menurutnya, Masjidil Haram dan Masjid Nabawi akan dibuka untuk menjalankan ibadah thawaf dan shalat penghormatan kepada Nabi Muhammad SAW.

Abdul Rahman juga  mengatakan, bahwa pembukaan kembali akses di dua masjid tersebut sudah berdasarkan perhitungan yang matang.

“Kita tidak mau terburu buru membuka kedua masjid. Ini harus hati hati dan penuh perhitungan dan semua untuk kebaikan kita,” ujarnya.

Syeikh Abdul Rahman pun meminta agar seluruh umat Islam di dunia terus berdoa agar bisa melawan bencana wabah Covid-19 ini. (rma)

Cek berita dan artikel menarik lainnya di Google News Indopolitika.com