INDOPOLITIKA.COM – Sindiran Wakil Ketua Komisi III DPR Desmond J. Mahesa terhadap Presiden keenam Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) soal pembentukan panitia khusus (pansus) Jiwasraya, ditanggapi panas juga oleh sejumlah elit demokrat.

Ketua DPP Demokrat, Jansen Sitandaon bahkan mengkick balik pernyataan Desmond sampai sebegitunya terhadap SBY. “Sampai segininya bahasanya krn sudah di kekuasaan. Saya sebenarnya tak tepat berkata begini krn apapun pernah jd jubirnya,” cuit Jansen, melalui twitternya, Rabu (22/1/2020).

Secara tidak tersiran Jansen merasa beruntung Prabowo gagal terpilih sebagai Presiden dan akhirnya hanya menjadi menteri di kabinet Jokowi. “Untung @prabowo cuma pembantu, kalau dia yang berkuasa bisa tambah meong negara ini. Ada bocor di depan mata yang jadi fokusnya selama ini, kadernya malah begini,” balasnya.

Sebelumnya, Desmond mempertanyakan langkah Demokrat yang terus mendesak agar DPR membentuk pansus Jiwasraya. Desmond menolak jika pembentukan pansus itu berdasarkan ketidaksukaan SBY yang merasa dikaitkan dengan kasus Jiwasraya.

“Memangnya SBY yang berkuasa? SBY mau happy terus ya negara ini milik dia. Kalau semua dipenuhi selera SBY, ya rusak negara ini,” kata Desmond di DPR pada Senin, (20/1/2020) mengutip tempo.

Desmond menyarankan SBY menggugat Jokowi saja jika tak suka dikaitkan dengan perkara Jiwasraya semasa dia menjabat presiden.

“Urusan dia dengan Jokowi kok, bukan dengan kami di DPR dari Gerindra. Kalau dia tidak suka, bilang saja pencemaran nama baik, gugat saja Pak Jokowi, bukan masuk ke wilayah politik di DPR,” kata Desmond.[asa]

Cek berita dan artikel menarik lainnya di Google News Indopolitika.com