INDOPOLITIKA.COM – Drama terkait transfer Ousmane Dembele akhirnya tuntas. Winger Timnas Prancis itu memilih bertahan di Barcelona hingga Juni 2024.

Berita bertahannnya Dembele diumumkan situs resmi Barcelona pada Kamis (14/7/2022). Seremoni tanda tangan kontrak digelar di markas latihan Blaugrana di Ciutat Esportiva Joan Gamper.

Dembele sebelumnya diisukan bakal meninggalkan Barcelona usai kontrakanya habis. Namun, tak kunjung ada klub besar yang serius meminangnya.

Riwayat cedera Dembela menurut berbagai laporan menjadi faktor klub-klub lain ogah mengontraknya.

Hingga pada akhirnya, Dembele memutuskan ingin bertahan di Barcelona, terlebih ia tampil bagus di musim lalu, mencetak satu gol dan 13 assist dalam 21 laga Liga Spanyol.

Pelatih Xavi Hernandez pun juga menjadikannya sebagai andalan di lini serang, bersama Ferran Torres dan Pierre-Emerick Aubameyang.

Simbiosis mutualisme ini yang membuat Dembele rela menerima pengurangan gaji. Barcelona di bawah asuhan Xavi diyakini bisa bangkit musim depan setelah gagal menguasai LaLiga selama tiga tahun terakhir.

Ousmane Dembele sudah bergabung dengan Barcelona sejak musim panas 2017. Ia telah meraih dua gelar LaLiga, dua Copa del Rey, dan satu Piala Super Spanyol selama berseragam Blaugrana, serta mencetak 32 gol dan 34 assist dalam 150 laga.[CHE]

Cek berita dan artikel menarik lainnya di Google News Indopolitika.com