INDOPOLITIKA – Foto-foto yang diduga memperlihatkan momen lamaran Taecyeon 2PM kepada kekasihnya mendadak ramai dibicarakan di media sosial.
Dalam potret yang diunggah oleh sebuah akun fotografi di Instagram, Taecyeon 2PM terlihat berada di lokasi romantis yang membuat penggemar berspekulasi bahwa itu adalah momen lamaran.
Yang mengejutkan, foto-foto tersebut ternyata bukan unggahan baru. Berdasarkan informasi yang beredar, foto tersebut telah dipublikasikan sejak 6 April 2024. Namun, entah bagaimana, baru viral hampir setahun kemudian.
Netizen pun terheran-heran bagaimana foto tersebut bisa tersembunyi begitu lama tanpa terdeteksi, baik oleh penggemar maupun media besar.
“Bahkan Dispatch pun tidak menemukannya selama ini, padahal mereka selalu cepat melacak gosip artis,” komentar salah satu penggemar di media sosial.
Seiring viralnya foto tersebut, banyak penggemar yang turut berbahagia mendengar kabar tersebut.
Mereka membanjiri unggahan foto dengan komentar positif dan ucapan selamat untuk Taecyeon 2PM.
“Kalau benar ini lamaran, selamat ya Taecyeon Oppa! Semoga bahagia selalu!” tulis seorang pengguna Instagram.
Tidak sedikit yang merasa terharu karena Taecyeon telah lama dikenal sebagai idol yang menjaga kehidupan pribadinya dengan sangat tertutup.
“Akhirnya Taecyeon menemukan kebahagiaannya sendiri, aku ikut senang,” tulis seorang penggemar.
Hingga saat ini, agensi Taecyeon belum memberikan pernyataan resmi terkait rumor lamaran tersebut.
Namun, momen bahagia yang tertangkap kamera itu telah membuat hati banyak penggemar turut berbunga-bunga.(Chk)
Tinggalkan Balasan