INDOPOLITIKA – Kabar duka. Suami jurnalis senior Najwa Shihab, Ibrahim Sjarief meninggal dunia di Rumah Sakit Pusat Otak Nasional (RS PON) Mahar Mardjono, Jakarta, Selasa (20/5/2025). 

‎”Telah berpulang ke rahmatullah Ibrahim Sjarief bin Husein Ibrahim Assegaf,” demikian informasi yang dibagikan Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid lewat pesan singkat. 

Meutya adalah rekan kerja Najwa Shihab saat keduanya masih bekerja di sebuah stasiun televisi swasta. 

Jenazah Ibrahim akan disemayamkan di Jalan Jeruk Purut, No. 8-9 RT 004/RW 03, Cilandak Timur, Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Rencana pemakaman akan dilaksanakan pada Rabu 21 Mei 2025, pukul 10.00 WIB, di TPU Jeruk Purut. 

Kabar duka ini juga disampaikan oleh asisten Najwa Shihab melalui pesan singkat. Asisten Najwa Shihab tersebut berujar bahwa Ibrahim meninggal karena penyakit stroke hingga mengalami pendarahan di otak.

“Pasca stroke, pendarahan di otak,” ungkap Caca, asisten Najwa, Selasa (20/5), dikutip dari Insertlive.  

Sempat Alami Stroke 

Sebelum meninggal dunia, Ibrahim Sjarief Assegaf sempat mengalami stroke. Stroke sendiri dapat disebabkan oleh berbagai faktor risiko, seperti tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, diabetes, merokok, dan obesitas. 

Gejala stroke dapat bervariasi tergantung pada bagian otak yang terkena. Beberapa gejala umum stroke meliputi kelemahan atau kelumpuhan pada satu sisi tubuh, kesulitan berbicara atau memahami perkataan, gangguan penglihatan, sakit kepala parah, dan kehilangan keseimbangan. Jika mengalami gejala-gejala tersebut, segera cari pertolongan medis. (Red)

Cek berita dan artikel menarik lainnya di Google News Indopolitika.com