Kemenangan Jokowi dan Prabowo di Pilpres Berada di Tangan Aburizal Bakrie

Gambar Gravatar

Indopolitika.com – Beberapa hari belakangan ketua umum partai Golkar Aburizal Bakrie atau Ical terus melakukan manuver-manuver politiknya dengan mengunjungi Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.

Ical kini menjadi penentu kemenangan dua poros yang bertarung di pilpres 9 Juli 2014 mendatang, terlebih lagi ia termasuk salah satu capres yang elektabilitasnya cukup tinggi.

“Kalau Ical merapat ke Jokowi maka capres PDIP itu akan menang dalam pilpres nanti. Begitu juga jika Ical ke Prabowo,” jelas Pengamat Politik Konsep Indonesia (Konsepindo) Research and Consulting, Budiman dalam pernyataannya, Kamis(15/4/2014).

Budiman menilai, dua partai politik pengusung calon presdien PDI Perjuangan dan partai Gerindra kini juga terlihat getol meminang partai Golkar. Alasannya, kata Budiman infrastruktur partai berlambang pohon beringin tersebut cukup kuat dan mumpuni.

“Infrastrukturnya sudah kuat. Akan maksimal jika digerakkan,” ujar Budiman.

Sementara itu Wakil Ketua Umum partai Golkar, Fadel Muhammad mengaku belum dapat memastikan koalisi partainya dengan PDI Perjuangan. Sekarang kata Fadel semua masih dalam proses dan tidak bisa dipastikan kapan kepastian berkoalisi.

“Saya kira ini proses waktu yang akan menentukan. Saya enggak bisa mengatakan sekarang kita engga bisa wapres, atau menteri. Sekarang kita baiknya rapatkan barisan, apa yang mau kita bidik,” kata Fadel. (trb/Ind)

Bagikan:

Ikuti berita menarik Indopolitika.com di Google News


Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *