“Malam ini, lembaga dakwah NU mengadakan Maulid Nabi di Masjid Agung Istiqlal yang sedang direnovasi. Kami dukung Anies renovasi (istiqlal), kalau memang cukup tua harus ada perhatian lakukan renovasi sampai 60 persen,” jelasnya.

Sementara itu, Wakil Presiden RI, Ma’ruf Amin, menyampaikan hari lahir Nabi Muhammad merupakan hari besar yang harus disyukuri.

“Malam ini kita dapat merayakan maulid nabi Muhammad, karena Nabi Muhammad itu sebagai orang yang luar biasa,” kata Ma’ruf dalam sambutannya di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Kamis 21 November 2019.

Wapres mengatakan Nabi Muhammad berbeda dari manusia pada umumnya. Rasul diibaratkan seperti batu mutiara, sementara manusia lain merupakan batu biasa.

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, merasa bersyukur bisa menghadiri maulid nabi di ibu kota.

“Alhamdullilah dalam suasana Jakarta yang teduh, malam ini kita hadir dalam Maulid Akbar bersama lembaga dakwah PBNU. Kita bersyukur di Jakarta tradisi maulid luar biasa,” kata Anies

Anies juga berharap gelaran peringatan Maulid bisa membuat suasana Jakarta teduh dan semakin berkah.

“Perayaan ini mampu membawa kesejukan untuk bangsa Indonesia, khususnya Jakarta. Kita ingin Jakarta suasananya selalu teduh, damai, dan aman,” ujar Anies. [rif]

Cek berita dan artikel menarik lainnya di Google News Indopolitika.com