Malware Xenomorph Pembobol Mobile Banking Muncul Lagi, Waspada Saat Unduh Aplikasi Baru

INDOPOLITIKA.COM – Pengguna Android diminta mewaspadai Virus Xenomorph Android. Bug Malware berbahaya tersebut dapat membahayakan aplikasi bank pengguna android.

Dikutip dari thesun.co.uk, Xenomorph awalnya muncul pada tahun lalu. Namun, kini virus penyerang aplikasi bank tersebut kembali lagi. Lebih dari 400 aplikasi bank dan dompet digital menjadi sasaran Xenomorph.

Para Ahli di TreatFabric menyebutkan malware berbahaya ini bisa meretas akun secara otomatis, termasuk mencuri saldo rekening bank. Bug tersebut juga dapat melakukan transaksi tidak sah, dan mentransfer uang ke akun lain tanpa izin.

“Xenomorph sekarang dapat sepenuhnya mengotomatiskan seluruh rantai penipuan, mulai dari menginfeksi perangkat lunak hingga melakukan transaksi terlarang,” kata Ahli di TreatFabric.

Serangan terkonsentrasi dengan pengguna Android di Spanyol, Turki, dan Amerika Serikat. Tetapi para ahli khawatir itu bisa menyebar ke seluruh dunia.

Pengguna Android diimbau untuk berhati-hati saat mengunduh aplikasi baru apa pun. Membaca ulasan dan memeriksa nama pengembang pada aplikasi adalah cara yang baik untuk memastikannya dapat diandalkan, dan bukan malware.(red)

Bagikan:

Ikuti berita menarik Indopolitika.com di Google News


Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *