Indopolitika.comKetua DPP Hanura, Dewi Yasin Limpo menyebutkan bahwa Hanura kini masih mencari koalisi sehingga belum menyatakan sikap terhadap keputusan usung-mengusung di pemilihan presiden. Menurutnya, WIN-HT merupakan satu bagian dari partai yang tidak bisa dipisahkan dari Hanura.

“Hanura cukup mempunyai pengaruh besar.Sesuai saran pak Wiranto, walaupun perolehan Hanura kecil namun, posisi Hanura masih berada di tempat strategis sehingga masih dilirik parpol lain,” jelas Dewi.

Saudari kandung Gubernur Sulsel tersebut memaparkan bahwa Hanura saat ini masih berkomunikasi dengan parpol dan kandidat presiden lain guna menggali koalisi yang cocok di pilpres nanti. (Ind/trb)

Cek berita dan artikel menarik lainnya di Google News Indopolitika.com