INDOPOLITIKA.COM – Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengatakan, hingga saat ini pemerintah mencatat 83 kasus positif Covid-19 yang terdeteksi selama pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua.

Budi menduga, penularan Covid-19 terjadi di tempat penginapan para atlet PON XX Papua. Pasalnya, para atlet harus berbagi kamar tidur dan juga melakukan makan bersama.

“Hasil pengamatan kami, penularan disebabkan di tempat penginapan karena tempat yang ditempati atlet satu kamar ditempati sekitar empat orang dan pada saat makan dilakukan makan bersama,” kata Budi dalam konferensi pers yang disiarkan di kanal YouTube Sekretariat Presiden, Senin (11/10/2021).

Budi memaparkan, berdasarkan data yang dimiliki per 10 Oktober 2021 tercatat ada 65 kasus positif Covid-19 kemudian bertambah menjadi 83 kasus pada siang hari ini.

Menurutnya, penularan Covid-19 terkonsentrasi pada sejumlah cabang olahraga (cabor) dan daerah asal para atlet.

“Memang terjadi beberapa konsentrasi di beberapa cabor, seperti Judo, sepatu roda, panahan, dan kriket. Juga konsentrasi tjd di provinsi asal terutama DKI, Jawa Timur, Jawa Tengah, Jambi, dan Bali,” kata Budi.

Mantan wakil menteri BUMN itu menegaskan, kejadian ini sebagai pembelajaran khususnya dalam penerapan protokol kesehatan (prokes) dalam acara-acara olahraga lainnya seperti Liga sepakbola dan DBL. Kemenkes menetapkan beberapa hal untuk menjadi patokan prokes mengadakan acara-acara serupa ke depannya.

Pertama, ingin memastikan bahwa Satgas Covid-19 di masing-masing event diberikan wewenang yang cukup untuk bisa menerapkan protokol kesehatan.

Kedua, dipastikan semua asrama atau tempat tinggal para atlet dijaga agar jaga jaraknya benar-benar diperhatikan baik pada saat tidur maupun makan.

Ketiga, perlu dilakukan random PCR test bagi atlet di masa pertandingan terjadi, sehingga proses identifikasinya bisa kita lakukan dengan cepat.

Keempat, ruang isolasi atau tempat karantina harus siap, sehingga apabila ada yang kena bisa langsung ditaruh di sana atau yang terkonfirmasi positif bisa isolasi di tempat tersebut. [rif]

Cek berita dan artikel menarik lainnya di Google News Indopolitika.com