JAKARTA-Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko menghadiri acara peringatan 48 tahun kemerdekaan negara Fiji dan 44 Tahun hubungan bilateral antara Indonesia dan Fiji di Hotel Borobudur Jakarta, Rabu 10 Oktober 2018. Kehadiran Moeldoko disambut hangat oleh Duta Besar Fiji untuk Indonesia Seilema Veisamasama dan pemakaian kalung garland (kalung tradisional dari Fiji) kepada Moeldoko.

Pada kesempatan ini, Moeldoko memberikan pidato pada saat pembukaan acara didahului Duta Besar Fiji untuk Indonesia Seleima Veisamama. “Saya mengucapkan selamat yang sebesar-besarnya atas hari kemerdekaan Fiji yang ke 48 tahun dan selamat atas 44 tahun hubungan bilateral antara Fiji dan Indonesia,” ulas Moeldoko.

fiji1Moeldoko menyampaikan bahwa negara Fiji mempunyai banyak kesamaan dengan Indonesia. Kesamaan yang dimaksud adalah negara kepulauan, kekayaan yang melimpah dari lautnya dan sama-sama negara yang sedang berkembang. Menurut Moeldoko, negara pertama yang menandatangani Paris Agreement ini sangatlah penting perannya khususnya di kawasan Asia-pasific. Maka itu, Moeldoko menyampaikan bahwa Indonesia dan Fiji akan terus mempertahankan dan meningkatkan kerjasama dalam segala bidang.

Rangkaian berikutnya adalah Moeldoko bersama Seilama Veisamasama meminum teh tradisional dari Fiji yang disebut kaba yang dilanjut dengan pemotongan kue ulang tahun. Acara yang berjalan hampir 2 jam yang berlangsung cukup hangat dan ditutup oleh tarian-tarian tradisional dari negara Fiji dan makan malam dengan menu makanan yang khas dari negara Fiji.fiji

Cek berita dan artikel menarik lainnya di Google News Indopolitika.com