INDOPOLITIKA.COM – Grand final Asia Pacific Rally Championship (APRC) akan berlangsung pada 24 sampai 26 November 2023 di wilayah Danau Toba.
APRC Danau Toba Rally akan dihelat di kawasan perkebunan PT Toba Pulp Lestari Sektor Aek Nauli kabupaten Simalungun, Sumatera Utara.
Salah satu perally yang akan bersaing dengan sejumlah perally asing itu yakni Musa Rajekshah atau yang lebih dikenal dengan panggilan Ijeck.
Bersama pasanganya co-driver Hervian Soejono, Ijeck bertekad meraih hasil terbaik yakni juara di ajang bergengsi itu.
“Semua orang kalau ditanya target, tentu menginginkan hasil terbaik, menjadi juara. Demikian pula saya pun sama. Juga ingin yang terbaik tentunya,” ujar Ijeck.
Ijeck yang mencalonkan diri sebagai anggota DPR RI di Pemilu 2024 itu menegaskan, dirinya sudah melakukan persiapan dengan sangat baik menghadapi final APRC ini.
“Pokoknya, persiapan maksimal,” lanjut perally yang akan menggunakan Skoda Fabia, berlomba dengan bendera tim Bla Bla Bla.
Salah satu keuntungan Ijeck dibandingkan peserta lainnya, karena dia bermain di home reli. Yakni tentu ia sangat familiar dengan lintasan lomba dibandingkan perally lainnya.
Hasilnya, Ijeck yang juga Ketua DPD Golkar dan mantan Wakil Gubernur Sumatera Utara berhasil menyabet juara 1 KFC Danau Toba Kejurnas Rally 2023 seri 1, 24-25 Juni lalu.
Sedangkan pada Kejurnas Rally Danau Toba seri 3 sekaligus APRC Rally Asia Cup round 5, 23-24 September lalu, Ijeck berada di posisi ketiga APRC dan kedua Kejurnas Rally. [Red]
Tinggalkan Balasan