INDOPOLITIKA – Usai kekalahan dalam Pilkada Tangsel, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menyatakan komitmennya untuk mendukung Walikota dan Wakil Walikota Tangsel terpilih, Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan.

Ketua DPD PKS Tangsel, Dadang Darmawan, menyampaikan bahwa PKS siap memberikan dukungan penuh terhadap seluruh program kerja yang akan dijalankan oleh Benyamin dan Pilar ke depannya.

“Selama program tersebut nyata dan memberikan manfaat bagi masyarakat Tangsel, kami pasti akan mendukung,” kata Dadang saat ditemui di Hotel Trembesi, Serpong, kemarin.

Dadang juga menyatakan bahwa meskipun PKS mendukung pemerintahan Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan, mereka tidak akan ragu untuk mengkritik kebijakan yang dianggap tidak berpihak kepada masyarakat.

“Kami juga harus mengingatkan,” tambah Dadang.

Ia mengungkapkan bahwa komunikasi antara PKS dan Benyamin saat ini berjalan dengan baik. Meskipun ada kompetisi dalam Pilkada Tangsel, hal tersebut tidak mempengaruhi hubungan dan komunikasi antara PKS dan Benyamin.

Menurut Dadang, dalam Pilkada Tangsel, PKS hadir dengan menawarkan alternatif pilihan di tengah kesatuan partai-partai yang mendukung Benyamin-Pilar, dengan mengusung pasangan Ruhamaben-Shinta sebagai calon pemimpin alternatif untuk masyarakat.

“Kompetisi dalam Pilkada itu hal yang biasa, dan justru PKS memberikan pendidikan politik yang baik kepada masyarakat Tangsel dengan memberikan pilihan calon-calon pemimpin,” ujarnya.

Dadang menambahkan, ke depannya PKS melalui kader-kadernya di DPRD Tangsel siap untuk bersinergi dengan pemerintahan Benyamin-Pilar.

“Setelah Pilkada Tangsel selesai, kita akan mengutamakan kepentingan masyarakat Tangsel, bukan kepentingan sesaat,” tegasnya.

Sebagai informasi, pada Pilkada 2020, PKS mengusung pasangan Azizah-Ruhamaben, yang kalah dari pasangan Benyamin-Pilar yang didukung oleh Golkar dan partai lainnya.

Di Pilkada 2024, PKS kembali mencalonkan Ruhamaben-Shinta untuk menantang petahana, namun pasangan ini juga mengalami kekalahan dari Benyamin-Pilar. (Rzm)

Cek berita dan artikel menarik lainnya di Google News Indopolitika.com