Indopolitika.com – Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Prabowo Subianto, kembali melakukan komunikasi politik dengan calon presiden Partai Golkar, Aburizal Bakrie, Rabu sore, 14 Mei 2014. Pertemuan ini dilakukan setelah Prabowo mendapat kepastian koalisi dengan PAN, yang ikut mendukungnya sebagai capres pada pemilu 9 Juli mendatang.
Mantan Danjen Kopasus itu tak bersedia menyebutkan isi percakapan dengan ARB. “Kalian mau tahu saja. Ini rahasia,” kata Prabowo sambil bergegas naik ke mobil yang sudah menunggunya.
Wakil Ketua Umum Golkar, Fadel Muhammad, yang ikut dalam pertemuan itu mengatakan Prabowo menemui ARB di ruang kerjanya. “Pak Prabowo dan Pak ARB bicara empat mata di ruangannya. Saya tidak bisa sampaikan. Tidak etis,” katanya.
Fadel tidak membantah bila pertemuan ini berkaitan dengan koalisi kedua partai. Apalagi dalam dinamika politik yang semakin cepat selama beberapa hari ini.
“Kita hati-hati untuk memutuskan. Pertemuan ini membuktikan Gerindra membutuhkan Golkar,” katanya.
Meski banyak yang melirik partainya, Fadel memastikan Partai Golkar tidak menjadi jumawa. Berbagai percepatan langkah politik saat ini tetap tidak mempengaruhi arah perjuangan Partai Golkar.
“Kita belum memutuskan pada siapa kita bergabung. Kita masih melihat situasi. Kita baru akan putuskan setelah Rapimnas Golkar. Ini mekanisme yang harus dilalui,” katanya. (Ind/vn)
Tinggalkan Balasan