INDOPOLITIKA – Wakil Gubernur Jakarta, Rano Karno, memberikan klarifikasi setelah dirinya dituding menjadi penyebab kemacetan di kawasan Stasiun MRT Lebak Bulus, Jakarta Selatan.
Rano Karno mengungkapkan bahwa ia tidak mengenal sosok yang merekam video yang mengkritiknya terkait parkir di area Stasiun MRT tersebut.
“Saya pernah kenal dengannya, tapi jujur saya lupa,” kata Rano Karno di Jakarta Timur, pada Senin (3/3/2025).
Rano Karno juga mengaku tidak lagi mengingat orang yang mengaku temannya tersebut.
Sebelumnya, sebuah video yang memperlihatkan kendaraan rombongan Rano Karno terparkir di area Stasiun MRT Lebak Bulus menjadi viral di media sosial.
Dalam video tersebut, perekam menuding Rano Karno bersikap arogan karena parkir di area drop-off penumpang MRT. Perekam juga mengklaim sebagai teman Rano.(Hny)
Tinggalkan Balasan