INDOPOLITIKA.COM – Kapolsek Mampang Prapatan Kompol David Kanitero mengatakan ada lima korban luka berhasil dievakuasi dari kebakaran di sebuah ruko wilayah Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kamis (18/4) malam.
Ia menyebut kelimanya merupakan karyawan toko pigura yang terbakar tersebut.
“Lima korban rata-rata luka terbakar, ada di kepala, kemudian tangan dan kaki. Setelah kita evakuasi langsung larikan ke RSUD Mampang Prapatan,” kata David di lokasi kebakaran, Kamis malam.
Sementara itu, ia mengatakan masih ada tujuh orang lainnya yang terjebak di dalam bangunan bertingkat itu. Dua di antaranya merupakan anak-anak.
“Kita dapat informasi kurang lebih 7 orang, di antaranya dua anak-anak. Di situ juga sebagai tempat tinggal, jadi mereka mungkin dalam kondisi istirahat,” kata David.
Hingga pukul 22.00 WIB, api masih belum berhasil dipadamkan. David mengatakan petugas Damkar terkendala banyaknya bahan mudah terbakar di bangunan tersebut.
“Karena ini merupakan toko frame, jadi banyak perkakas, kayu dan kertas di dalamnya,” kata David.
Selain itu, bentuk bangunan yang bertingkat juga menjadi kendala petugas.
“Bangunan ada empat lantai, dimana yang posisi depan adalah bangunan satu lantai. Kemudian bangunan belakang ada empat lantai. Sehingga agak kesulitan petugas untuk menjangkau kebakaran di bangunan 4 lantai ini,” katanya.(red)
Tinggalkan Balasan