INDOPOLITIKA.COM – Pemain baru Al Hilal, Neymar Jr menyamakan level Liga Arab Saudi dengan Prancis, tempat ia bermain dalam enam musim terakhir.
“Bolanya bulat, ada gol. Dengan pemain yang datang, saya tidak tahu apakah Liga Saudi tidak lebih baik dari kejuaraan Prancis,” kata Neymar diselingi tawa, saat membandingkan sepak bola Saudi dan Prancis saat konferensi pers, seperti dikutip dari mundodeportivo, Jumat, (9/9/2023).
Neymar yang belum menjalani debut bersama tim barunya Al Hilal mengaku yakin Liga Saudi “tidak akan mudah” karena beberapa tim diperkuat pemain-pemain ternama. Sehingga jalanya liga akan sangat menarik.
Penyerang berusia 30 tahun itu meyakinkan bahwa dia tahu apa yang harus dia lakukan agar tetap dalam kondisi bermain dan bisa terus mengenakan seragam timnas Brasil.
“Saya ingin memenangkan gelar bersama Al Hilal”
“Saya ingin meraih gelar bersama Al Hilal. Itu tidak banyak mengubah pikiran saya,” kata Neymar seraya menegaskan bahwa dirinya senang dengan keputusannya bergabung dengan Al Hilal, meski tak mau merinci alasan yang mendasarinya pindah ke Liga Arab.
“Banyak orang bijak yang bicara, tapi hanya saya yang tahu apa yang terjadi, kenapa saya akhirnya memutuskan ke Al Hilal, tapi ini bukan urusan kalian, hanya saya,” tutupnya.
Diketahui, keputusan mengejutkan dibuat Neymar pada bursa transfer musim panas 2023. Sempat dikaitkan dengan sejumlah klub raksasa Eropa, Neymar justru memilih menerima pinangan Al Hilal.
Transfer Neymar ke Al Hilal diresmikan pada 16 Agustus 2023. Tawaran fantastis yang disodorkan klub berjuluk The Blue Waves tersebut diyakini menjadi faktor terbesar Neymar mau merumput di Liga Arab Saudi.
Bersama Al Hilal, bintang timnas Brasil itu dikabarkan bakal mendapatkan gaji sebesar 370 juta euro (sekitar Rp6 triliun) selama dua musim.
Dia juga akan memperoleh bonus senilai 80 ribu euro (sekitar Rp1,3 miliar) setiap kali memenangkan pertandingan. [Red]