INDOPOLITIKA.COM – Pernikahan dan wisuda menjadi momen kebagian setiap orang. Bagaimana kalau momen tersebut dijadikan satu. Tentunya kebahaian berlipat ganda. Hal itu dialami oleh seorang wanita asal Desa Harapan, Kecamatan Walenrang, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan.
Wanita tersebut bernama Jayanti. Ia menikah dengan pria pujaannya pada 19 Desember 2019, tepat di tanggal tersebut pula ia diwisuda. Tak tanggung-tanggung, rektor Universitas Andi Djemma (Unanda) naik ke pelaminan untuk mewisuda langsung Jayanti, yang meraih nilai IPK hampir sempurna, yakni 3,89.
Suasana haru pun begitu terasa tempat pernikahan Jayanti. Rombongan rektor datang membawa langsung ijazah Jayanti dan naik ke atas pelaminan untuk memberi selamat sekaligus memberikan ijazah. Jayanti lulus dari program studi ilmu sosial dan politik.
Jayanti tidak bisa menghadiri wisuda karena bertepatan dengan akad nikahnya. Di samping itu rektor tersebut tidak ingin anak-anak didiknya tidak merasakan momen wisuda.
Jayanti sebenarnya sempat menunda tanggal pernikahannya pada 14 Desember 2019 lalu, karena tanggal tersebut bersamaan jadwal wisuda. Namun ternyata, jadwal wisuda molor lagi. Rupanya, Jayanti menetapkan hari ‘H’ pernikahannya tanggal 19 Desember 2019, namun ternyata jadwal wisuda bertepatan tanggal tersebut.
Lantaran undangan sudah disebar, Jayanti tidak bisa lagi menunda jadwal pernikahannya. Namun, rupanya di hari bahagianya, Rektor Unanda Marsus Suti bersama sejumlah pihak rektorat hadir ‘mewisuda’ dirinya di atas pelaminan.[ab]
Tinggalkan Balasan