Wapres: Semua Ormas Islam Sepakat Idul Adha di Wilayah PPKM Darurat Dilakukan di Rumah

Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma’ruf Amin pada acara Peluncuran Gerakan Nasional Wakaf Uang dan Brand Ekonomi Syariah yang diselenggarakan secara virtual, Senin (25/01/2021).

INDOPOLITIKA.COM – Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin menggelar pertemuan demi mempertemukan para pemimpin organisasi agama Islam di Indonesia. Hasilnya, semua sepakat agar ibadah Iduladha 2021 dilaksanakan warga di rumah saja.

Semua prosesinya tak boleh dilakukan dengan cara berkerumun mengingat berpotensi jadi klaster baru Covid-19. Namun ini berlaku untuk wilayah dengan status PPKM Darurat.

“Semua sepakat bahwasannya jangan sampai penyelenggaraan Idul Adha menjadi klaster baru yang menambah semakin tingginya penularan,” kata Ma’ruf Amin dalam konferensi pers, Ahad malam, (18/7/2021).

Ma’ruf mengatakan pandemi Covid-19 di Indonesia menghadapi situasi yang mengerikan. Bahkan beberapa kalangan berpendapat Indonesia telah dianggap sebagai episentrum baru Covid-19.

Menurut Ma’ruf, kondisi ini sangat meresahkan karena penyebaran varian delta begitu cepat. Maka dari itu semua ormas Islam merasa bertanggung jawab untuk mencoba mencegah makin parahnya penularan Covid-19 di Tanah Air.

“Untuk Idul Adha kali ini tetap melaksanakan ibadah tetapi memperhatikan protokol kesehatan, menjaga jiwa manusia, karena itu supaya dilakukan di rumah saja,” ujar Ma’ruf.

Ma’ruf juga meminta penyembelihan hewan dilakukan di rumah-rumah pemotongan hewan, kemudian dibagikan dengan cara diantar ke rumah setiap warga. Ia mengimbuhkan, pemerintah akan menggelar takbir Idul Adha secara virtual yang juga dihadiri Presiden Joko Widodo.

Idul Adha 1442 Hijriah akan jatuh pada Selasa besok, (20/7/2021). Adapun takbir nasional akan digelar Senin malam ini, (19/7/2021).

Sejumlah ormas Islam yang mengikuti pertemuan dengan Ma’ruf di antaranya Majelis Ulama Indonesia, Pengurus Besar Nahdlatul Ulama, Pengurus Pusat Muhammadiyah, Pimpinan Pusat Syarikat Islam, dan lainnya. Ketua Umum Syarikat Islam, Hamdan Zoelva pun membacakan pernyataan sikap bersama para pimpinan ormas Islam ini.

Ma’ruf pun berharap masyarakat mengikuti seruan ihwal pelaksanaan Idul Adha di tengah PPKM darurat ini. [rif]

Bagikan:

Ikuti berita menarik Indopolitika.com di Google News


Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *