INDOPOLITIKA – Sebuah video viral menunjukkan seorang pria bernama Syaiful Naziq, warga Lamongan, menikahi Aminatus Sholikah, seorang pegawai Pemerintah Kabupaten Gresik, dengan mahar uang tunai sebesar Rp999.999.999, atau hampir mencapai Rp1 miliar.
Mahar yang diberikan kepada mempelai wanita asal Banjarsari, Kecamatan Manyar, Kabupaten Gresik ini dianggap sangat luar biasa. Aminatus Sholikah bekerja sebagai pegawai di Pemkab Gresik, sementara Syaiful Naziq berprofesi sebagai wiraswasta.
Dalam surat permohonan wali hakim, Aminatus Sholikah mengungkapkan niatnya untuk menikah dengan Syaiful Naziq dengan mahar berupa uang tunai senilai Rp999.999.999.
Pernikahan dengan mahar yang luar biasa ini dianggap sebagai simbol penghormatan dan kesungguhan dari mempelai pria. Nurqomar Hadi, penyuluh agama dari Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Sarirejo Lamongan, menjelaskan bahwa kedua calon mempelai telah melengkapi semua berkas yang diperlukan di KUA Sarirejo.(Hny)
Tinggalkan Balasan