INDOPOLITIKA.COM – Ketua DPD Golkar Banten Ratu Tatu Chasanah menginstruksikan seluruh jajaran pengurus maupun kader Golkar seluruh Banten untuk all-out memenangkan pasangan Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi sebagai Gubernur-Wakil Gubernur Banten.  

Disampaikan Tatu, seluruh kader harus turun ke masyarakat mensosialisasikan visi-misi Airin-Ade sehingga bisa memenangkan kontestasi.  

Diketahui, Airin-Ade dijadwalkan akan mendaftarkan diri sebagai peserta Pilgub Banten ke KPU pada Rabu 28 Agustus 2024.   

“Syukur alhamdulillah dengan dukungan partai, kita bisa mengikuti kontestasi dan Bu Airin bisa maju di Pilgub Banten nanti,” kata Tatu, Selasa (27/8/2024). 

Dengan adanya dukungan Golkar-PDI Perjuangan, Tatu merasa optimistis duet Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi bakal keluar sebagai pemenang pada Pilgub Banten akhir tahun.  

“Insyallah kita semakin optimis, dengan kondisi seperti ini kita merasa lebih full power. Karena partai ada di pihak kita,” ungkap Bupati Serang itu. 

Tatu mengatakan, rekomendasi yang sudah diberikan partai, akan menjadi tanggung jawab pihaknya. Sebab, rekomendasi ini tidak mudah didapatkan. 

Makanya, Tatu menginstruksikan kepada seluruh kader Golkar di Banten untuk bergerak bersama memenangkan Airin-Ade di Pilkada Banten 2024. 

“Di internal Golkar juga bu Airin tidak dengan mudah dapat rekom, makanya kita harus mempertanggungjawabkan rekomendasi dengan sepenuh hati, jangan disia-siakan, jangan berleha-leha, semua harus gerak. Pengurus dan kader Golkar harus bergerak menyampaikan visi-misi Airin kepada masyarakat luas,” tegasnya. 

Dikatakanya, rekomendasi ini tentunya telah membakar semangat para kader Golkar untuk memenangkan Pilkada Banten nanti. 

“Atribut partai ini menjadi pemersatu kita, dan ini menjadi penyemangat yang mana kita berharap masyarakat juga dapat memilih Airin,” ucapnya. 

Sementara, Ketua DPC Golkar Kabupaten Serang, Fahmi Hakim, menyatakan komitmennya untuk bergerak bersama memenangkan Airin di Pilada Banten dan memenangkan Andika Hazrumy di Pilkada Kabupaten Serang. 

“Tentu dengan adanya B-1-KWK ini saya sebagai Ketua DPD Golkar Kabupaten Serang akan bergerak secara penuh guna memenangkan bu Airin dan pak Andika di Pilkada nanti. Sudah pasti,” kata Fahmi.  

Hal sama disampaikan Ketua DPD Golkar Kota Cilegon, Ratu Ati Marliati.  

DPD II Partai Golkar Kota Cilegon bakal all out mendukung dan memenangkan Airin Rachmi Diany di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Banten 2024. 

“Insya Allah, all out kita (Golkar Cilegon), mudah-mudahan bisa menang dengan harapan lancar tidak ada masalah apa-apa,” kata Ati. 

Pada kesempatan itu, pihaknya juga menyambut baik adanya keputusan DPP Golkar yang  merekomendasikan Airin Rachmi Diany untuk Pilgub Banten 2024. 

“Rumah kita kan di Golkar, jadi saya ucapkan syukur Alhamdulillah kalau ternyata DPP memberikan rekomendasi ke Bu Airin, tentu sebagai kader Golkar kita  harus tegak lurus dengan keputusan partai,” katanya. 

Ketua DPD Partai Golkar Kota Tangerang, Sachrudin juga mengatakan siap mendukung Airin Rachmi Diany dalam pemilihan Gubernur (Pilgub) Banten 2024. 

“Bukan hanya siap, tapi seluruh kader wajib memenangkan Bu Airin, tanpa instruksi, kader sudah menyadari. Ya, semua kader-kader wajib memenangkan, Bu Airin,” ujarnya,  Selasa 27 Agustus 2024. 

Sachrudin menjelaskan, Airin adalah kader terbaik yang dimiliki Partai Golkar karena mempunyai suara tertinggi. Khususnya saat Pemilihan Legislatif (Pileg) pada 14 Februari 2024 lalu. [Red]

Cek berita dan artikel menarik lainnya di Google News Indopolitika.com