INDOPOLITIKA.COM – Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Kecamatan Rajeg melakukan pelantikan terhadap 13 Orang Pengawas Kelurahan/Desa (PKD) untuk pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2024.

Pelantikan berlangsung di Gedung Serbaguna (GSG) Desa Tanjakan Mekar, Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, Minggu (2/6/2024).

Pelantikan di hadiri Bawaslu Kabupaten Tangerang, Camat Rajeg Oman Apriaman, Polsek Rajeg, Koramil 12/Rajeg dan Ketua PPK Kecamatan Rajeg.

Ketua Panwascam Kecamatan Rajeg Suparji Rustam menekankan agar para PKD harus selalu menjaga profesionalisme, integritas, independensi dan netralitas.

“PKD yang sudah dilantik hari ini harus mengetahui tugas dan tanggung jawab pengawasan secara baik, terutama menjaga integritas dan independensi pengawasan,” kata Rustam.

Ia juga mengingatkan PKD untuk tidak terlibat dalam politik praktis dan keberpihakan serta menjaga suhu politik sehingga penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024 dapat berlangsung demokratis, aman, lancar dan sukses.

“Mari kita tetap berpedoman pada payung hukum PKPU Nomor 6 tahun 2020 tentang Pilkada Serentak tahun 2024 dan membangun pola hubungan dengan sesama pengawas dan stakeholder terkait yang telah diatur dalam Peraturan Bawaslu Nomor 3 tahun 2022. Mari Sukseskan Pilkada Serentak 2024 ,” ujarnya.

Camat Rajeg Oman Apriaman mengucapkan selamat atas dilantiknya PKD terpilih di 12 desa 1 kelurahan yang ada di kecamatan Rajeg. Menurutnya, pelantikan ini suatu tahapan penting dalam proses demokrasi pada pemilihan kepala daerah serentak tahun 2024.

“Saya minta PKD setelah dilantik nantinya dapat menjalankan tugas dan tanggung jawabnya dengan baik dan bekerjalah dengan profesional. Dan mari kita ciptakan pilkada serentak yang aman dan kondusif diwilayah Kecamatan Rajeg,” ucapnya.(Red)

Cek berita dan artikel menarik lainnya di Google News Indopolitika.com