INDOPOLITIKA.COM – Palang Merah Indonesia (PMI) Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang menggelar kegiatan donor darah di halaman Kantor Kecamatan Rajeg, Selasa (1/3/2022).

Ketua PMI Kecamatan Rajeg Suparji Rustam mengatakan, donor darah ini sangat penting untuk kesehatan diri sendiri dan berguna bagi masyarakat yang membutuhkan.

“Target 50 kantong darah tercapai dalam kegiatan ini,” tuturnya.

Rustam menuturkan, kegiatan donor darah di Kecamatan Rajeg rutin dilaksanakan setiap dua bulan sekali. Selain itu, kata dia kegiatan donor darah ini juga untuk menambah stock darah di PMI Kabupaten Tangerang.

“Meskipun diguyur hujan, alhamdulillah warga semangat untuk mendonorkan darahnya,” ucapnya.

Ia mengajak kepada warga masyarakat dalam beraktivitas sehari-hari untuk tetap disiplin protokol kesehatan guna memutus mata rantai virus varian Covid-19 omicron.

“Memakai masker, cuci tangan pakai sabun, jaga jarak, kurangi mobilisasi, menghindari kerumunan, dan meningkatkan herd immunity,” tutupnya. [Red]

Cek berita dan artikel menarik lainnya di Google News Indopolitika.com